Memperbaiki Immobilizer Toyota Fortuner

Posted on

infospesifikasi.comImmobilizer Toyota Fortuner, mesin Toyota Fortuner tidak bisa hidup, masalah kerusakan pada sistem immobilizer mobil bisa menyebabkan mobil tidak bisa hidup ketika distarter. Masalah immobilizer tidak hanya karena kehilangan kunci immobilizer atau pun batrai remote immobilizer habis, masalah lain juga bisa menyebabkan sistem immobilizer tidak berfungsi yang menyebabkan mesin tidak bisa hidup ketika distarter.

Artikel immobilizer kali ini tentang immobilizer pada Toyota Fortuner Diesel tahun 2004 yang mana pada panel spido tidak terdapat simbol kunci atau gembok seperti layaknya mobil pakai immobilizer, silakan lihat cara kerja immobilizer mobil dan kumpulan artikel immobilizer.

Kunci Immobilizer toyota fortuner 2004
Gambar 1. Kunci Immobilizer dan Coil Antenna Immobilizer

Toyota Fortuner Diesel 2KD-FTV tahun 2004 ini mesin tidak bisa hidup saat distarter dan terdapat DTC immobilizer B2784 artinya Antenna Coil Open/Short dan Antena Coil Status Fail.

Coil dan amplifier immobilizer fortuner 2004
Gambar 2. Coil Antenna Immobilizer dan Amplifier Immobilizer Toyota Fortuner 2004

Masalah Immobilizer Toyota Fortuner dengan DTC B2784 tersebut adalah akibat Ecu immobillizer tidak mengirim signal

ke Amplifier Immobilizer dan antena coil sesaat ketika kunci kontak ON.

Ecu Immobilizer toyota fortuner 2004
Gambar 3. Modul atau Ecu Immobilizer Toyota Fortuner 2004

Letak dan posisi ecu immobilizer toyota fortuner berada didalam dashboard depan posisi ditengah tepat di atas evaporator agak terhimpit dengan pembatas antara mesin dengan kabin. Untuk melepas ecu immobilizer toyota fortuner 2004 ini harus dengan melepas terlebih dahulu bagian atas dashboard.

letak dan posisi modul immobilizer toyota fortuner 2004
Gambar 4. Letak dan Posisi Ecu Immobilizer pada Toyota Fortuner

Ketika ecu immobilizer dibuka terlihat sudah menjadi tempat bersarang semut dan ini menyebabkan jalur-jalur PCB pada ecu immobilizer mengalami kerusakan atau putus.

ecu immobilizer menjadi sarang semut
Gambar 5. Ecu immobilizer menjadi tempat bersarang semut

Setelah ecu immobilizer dibersihkan serta periksa kondisi modul immobilizer secara fisik dan jalur pcb pada ecu immobillizer yang putus diperbaiki, saat ecu immobilizer dipasang dan amplifier immobilizer/antena koil dipasang, mesin saat distarter langsung hidup.

Dan dari data stream immobilizer terlihat perubahan status Antena Coil menjadi Normal yang semula fail dan Permit(start) OK yang sebelumnya NG. Semoga berguna tulisan memperbaiki masalah immobilizer toyota fortuner tahun 2004 di atas.

Baca Juga  Apa Itu Immobilizer Pada Mobil Dan Cara Kerja

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *