Cara Cek Saldo BRIMO versi terbaru sangat unik. Bagi yang pertama kali mengupgrade ke versi 2023 pasti bingung karena di aplikasi BRIMO tidak ada menu cek saldo. Pada tampilan layar hanya terlihat total pemasukan, total pengeluaran, dan selisih. Lalu dimana fitur cek saldo BRIMO BRI?
Table of Contents
Cara Cek Saldo BRIMO versi terbaru sangat unik. Bagi yang pertama kali mengupgrade ke versi 2023 pasti bingung karena di aplikasi BRIMO tidak ada menu cek saldo. Pada tampilan layar hanya terlihat total pemasukan, total pengeluaran, dan selisih. Lalu dimana fitur cek saldo BRIMO BRI?
Tenang saja, karena menu cek saldo BRIMO di versi terbaru terletak di sebelah kiri atas aplikasi dengan tulisan “Saldo Rekening Utama”. Namun, tidak terpampang jelas berapa saldo rekening karena hanya muncul tanda titik berjumlah 8 digit dan gambar mata satu.
Untuk melihat saldo, Anda hanya perlu mengklik gambar mata tersebut. Berikut adalah penjelasannya !
Cara Cek Saldo BRIMO
- Buka aplikasi BRIMO
- Login dengan username dan password atau gunakan fitur finger print
- Setelah masuk pada halaman utama, klik gambar mata untuk melihat saldo rekening Anda (lihat gambar no. 1)
- Setelah diklik maka akan muncul jumlah saldo rekening (gambar no. 2)
- Jika Anda memiliki 2 jenis tabungan BRI atau lebih, silahkan klik menu “Rekening Lain” untuk melihat saldo rekening milik Anda yang lain (gambar no. 3)